Sosialisasi Jurusan 2017 di SMAN MOSA

IMG 5390Bukit Indah|28 Desember 2017| Sosialisasi Jurusan Tekim di SMA Modal Bangsa Arun

Untuk memperkenalkan Teknik Kimia di sekolah-sekolah menengah atas, jurusan Teknik Kimia Unimal melakukan kunjungan ke sekolah-sekolah di sekitar kampus Universitas Malikussaleh. Kegiatan ini penting dilakukan mengiingat sedikitnya jumlah mahasiswa Aceh Utara dan Lhokseumawe yang menjadi mahasiswa di Teknik Kimia Unimal. Saat ini sudah lebih dari 50% mahasiswa Teknik Kimia Unimal yang berasal dari luar daerah. Dominan mahasiswa tersebut berasal dari Sumatera Utara, diikuti Sumatera Barat, dan ada juga dari Jakarta, Bandung maupun Sulawesi.

Kegiatan sosialisasi di SMA Mosa berlangsung lancar, sambutan dari para guru juga baik, minat mahasiswa terhadap jurusan Teknik Kimia cukup besar. Kegiatan diisi dengan penjelasan tentang Jurusan Teknik Kimia, kegiatan belajarnya serta alumni-alumni Teknik Kimia yang sudah bekerja diberbagai perusahaan, baik dalam maupun luar negeri. Kegiatan berlangsung dari jam 11 hingga jam 13.00 siang.

Akhir kegiatan dilakukan foto bersama dengan guru, dan siswa maupun siswa di sana |NZA|

 

Pencarian